Ramadhan dan Syawal kali ini harus kulalui dengan skenario yang berbeda dari biasanya. Semacam tragedi kalau diibaratkan drama dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia. Masih ingat tulisanku tentang 'kado spesial buat suami' di postingan sebelumnya? Ya, kado janin yang dititipkan Alloh sejak sepekan sebelum hari jadi kami itu rupanya harus bertahan hingga 3 bulan saja.